Pantai Ngobaran - Si Cantik Bali Of Java nan Menawan
Ingin berliburan ke Bali namun pengen suasana yang baru? Lagi nyari destinasi yang mirip ala-ala Pulaunya Bali? Atau lagi pengen yang dekat dan hemat budget? Sini Minwa (Mimin Wisata) kasih tau destinasi yang tak kan kalah indah dari sang Pulau Bali, Pantai ini bernama Pantai Ngobaran.
Yaps, pantai Ngobaran ini di Gunung Kidul lhoooo. Lah emang ada pantai di Jawa yang seindah Pulau Bali? Ada dongggg, ini buktinya. Keindahan pantai Gunung Kidul tak pernah mengecewakan hati pengunjung yang sedang menikmati keindahannya. Alam yang asri, udara yang sejuk, atau pasir putih yang lembut nan berkilau pun menarik hati dan sayang buat kamu lewatkan lhooo. Makanya Minwa rekomendasiin kamu ke pantai yang mempunyai julukan “Bali of Java”. Penasarankan? Makanya yuk simak ulasan Minwa mengenai pantai populer ini!
Daya Tarik Pantai
Pantai ini memiliki daya tarik tersendiri dibandingkan dengan teman-temannya yang lain lhoo, daya tarik pantai ini yaitu memiliki keindahan pantai nan eksotis dipadukan dengan cantiknya sang Pura yang berdiri kokoh di sekitar pantai.
Keindahan pantai ini akan lengkap rasanya saat kamu bisa nikmati dari atas tebing karena kamu bisa menikmati hamparan tumbuhan alga yang berada di sela karang. Makanya, selain bisa menikmati keindahan alam pantainya, kamu juga bisa berkunjung ke tempat ibadah dan ritual umat Hindu. Wahhh, gimana gak ngerasa di Bali coba kalau pantai nan biru, ombak yang kian kemari menari, batu karang yang indah dan ada Pura juga melengkapi kekhasan ala-ala Bali ini.
Suasana nan demikian membuat siapa saja bisa betah dan ga mau pulang dehhh.. trus ada lagi gak ya yang lain? Ada dong, sini Minwa kasih tau lebih lanjut!
Menikmati alam dengan bersantai di tepian pantai
Pantai nan indah ini memiliki cekungan yang berasal dari batu karang sehingga dengan adanya cekungan ini, kamu bisa berteduh dan menikmati keindahan pantai tanpa merasakan teriknya matahari. Dengan begitu, kamu bisa menikmati keindahan alam dengan pasir putih, buih dari hasil ombak yang terus menari dan dilengkapi dengan laut nan biru.
Mengunjungi Pura nan Indah
Menikmati keindahan pantai rasanya tidak akan cukup dan memuaskan tanpa mengunjungi keindahan pura yang ada disekitar pantai Ngobaran ini yaitu terletak pada atas tebing nan menjulang. Makanya, kesan pertama yang bisa kamu rasakan saat menginjakan kaki di pura ini adalah seperti Bali yang dipenuhi dengan arca maupun patung nan epik sekali. Suasana-suasana seperti ini seperti di Bali bukan?
Hunting foto kece nan Instagenic
Liburan gak lengkap kalau ga ada foto yang kece dan siap dibagikan di medsos kesayangan kamu. Nah, pantai ini sangat cocok untuk kamu yang suka hunting foto apalagi kamu seorang fotografi karena keindahan alam nan mempesona akan membuat foto kamu menjadi lebih keren dan kece. Dengan latar batu karang, pasir putih, ombak di lautan biru atau bahkan pura di sekitar pantai membuat foto kamu keren lagi dengan ala-ala Bali. Apalahi kalau kamu mengambil foto di atas tebing nan menawan. Dan yeay, foto kamu siap dibagikan!
Mengikuti upacara adat dan budaya
Selain bisa menikmati liburan di pantai ini, kamu juga bisa lhoo untuk mengikuti upacara adat yang ada di Pura ini. Upacara adat ini memang sangat dilestarikan oleh para masyarakat sekitar sehingga kamu bisa menikmatinya. Jadi, tak heran kalau disekitar pura kamu mencium dan melihat dupa dan sesajenan yang cukup menyengat di indera penciuman. Upacara adat ini bisa diikuti pada saat bulan purnama dan bulan-bulan tertentu, maka datanglah pada saat yang tepat yaa.
Kulineran Seafood yang memanjakan lidah
Kalau lagi liburan, yang dicari bukan keindahannya saja, juga melainkan nikmatnya makanan yang tersedia di sekitar tempat liburan. Sama dengan halnya di pantai ini, salah satu klulineran yang bisa anda nikmati adalah seafood yang dijual disekitar pantai. Meski di warung, namun rasa tidak akan membuat anda kecewa.
Lokasi, Rute dan Harga Tiket
Pantai ini terletak di Jl. Ngobaran, Ngrenehan, Sapto Sari, Gebang, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Untuk mencapai pantai ini, ada 2 rute yang bisa kamu tempuh yaitu rute jalan Imogiri dan Wonosari. Pantai ini berjarak 58 Km dari Yogyakarta.
Berbicara soal harga tiket, untuk masuk kamu akan dikenakan biaya sebesar 5.000 rupiah saja. Murah bukan? Dengan harga segitu kamu bisa menikmati keindahan alam Jawa dengan suasana Bali bukan?
Harga tiket parkir bagi sepeda motor akan dikenakan biaya sebesar 3.000 rupiah, untuk mobil sebesar 10.000 rupiah dan bus akan dikenakan biaya 20.000 yang diyar di pos restribusi.
Pantai ini buka selama 24 jam tanpa ada batasnya tutup pantai, sehingga kamu bisa seharian bermain di pantai tanpa takut jadwal pulang. Bahkan tak jarang ada yang berkemah dan tidur di penginapan yang ada di pantai.
Jadi, tertarik bukan menikmati pantai Jawa ala Bali? Keindahan yang tiada tara membuat kamu rugi jika tak mengunjunginya.